Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Batang / Berita / BIMTEK PENERAPAN E-KINERJA BAGI ASN DISKOMINFO KAB. BATANG UNTUK TINGKATKAN KINERJA

Berita

BIMTEK PENERAPAN E-KINERJA BAGI ASN DISKOMINFO KAB. BATANG UNTUK TINGKATKAN KINERJA

Dalam mewujudkan profesionalisme kinerja di lingkungan Pemerintah Kabupaten Batang, Diskominfo Kab. Batang mengadakan Bimtek Pelatihan e-Kinerja bagi para ASN-nya dengan mengambil bantuan nara sumber dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Batang.

Bintek yang diselenggarakan di Ruang Analitic Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Batang, Selasa (15/10/2019) itu diikuti oleh semua ASN/PNS Diskominfo Kabupaten Batang dengan nara sumber dari BKD (Badan Kepegawaian Daerah) Kabupaten Batang tentang Aplikasi E-Kinerja.

Teguh Satrio Kasubid Informasi Kepegawaian BKD Kabupaten Batang mengatakan Aplikasi E-Kinerja merupakan aplikasi bagi ASN untuk melaporkan kegiatan harian sesuai dengan  SKP (Sasaran Kinerja Pegawai) maupun tugas tambahan atau tugas non SKP.

“Masing-masing PNS/ASN diharuskan menginput Sasaran Kinerja Pegawai dimana menyesuaikan periode SK mulai menjabat jabatan tersebut”, ungkapnya.

Ia menambahkan bahwa dengan penerapan Aplikasi E-Kinerja nantinya akan meningkatkan kinerja pegawai di lingkungan Kabupaten Batang.

“TPP (Tunjangan Penghasilan Pegawai) kita masih berbasis finger print sedangkan rekomendasi dari BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) harus dengan kinerja sehingga dapat meningkatkan kinerja pegawai dengan melaporkan kegiaran sehari-hari”, katanya.

Ia berharap dengan adanya Bintek dan uji coba E-Kinerja tahun 2020 aplikasi tersebut sudah bisa dilaksanakan dan dapat terhubung dengan TPP sesuai kinerja pegawai.

“Oktober, november dan desember masih uji coba diharapkan tahun 2020 sudah terlaksana yang dapat terhubung dengan TPP dengan data presensi yang merupakan bagian dari perhitungan TPP selain dari data presensi ada data kinerja”, tambahnya.

Untuk ASN/PNS dapat mengakses E-Kinerja melalui web ekinerja.batangkab.go.id bisa menggunakan gadget maupun komputer yang terhubung dengan internet.